HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG HIV/AIDS DENGAN PERILAKU SEKSUAL PRANIKAH PELAJAR
Main Article Content
Abstract
Rendahnya pengetahuan HIV/AIDS dikalangan remaja mempengaruhi sikap remaja pada prilaku seksual pranikah sehingga dapat meningkatkan kerentanan remaja untuk tertular HIV/AIDS. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan tentang HIV/AIDS dengan Prilaku Seksual Pranikah Pelajar. Jenis penelitian ini bersifat analitik observasional dengan pendekatan crossectional. Pengambilan data dilakukan secara prospektif (Januari 2017). Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi SMA Negeri 1 Rengat. Pengambilan sampel dengan menggunakan acidental sampling dengan jumlah sampel sebanyak 90 orang. Analisis data menggunkan uji univariat dan uji bivariat. Hasil penelitian menunjukan bahwa mayoritas siswa-siswa SMA Negeri 1 rengat memiliki tingkat pengetahuan HIV/AIDS yang baik sebanyak 49 siswa (54%) dengan sikap yang tidak mendukung terhadap prilaku seksual pranikah sebanyak 57 siswa (63%). Penelitian ini juga menunjukan bahwa ada hubungan antara tingkat pengetahuan tentang HIV/AIDS dengan perilaku seksual pranikah pelajar SMA Negeri 1 Rengat (Pvalue < 0,05).
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.