PILIHAN RASIONAL IBU DALAM MEMILIH MAKANAN PENDAMPING AIR SUSU IBU (MPASI) UNTUK MENCEGAH STUNTING PADA ANAK

Main Article Content

Saifuddin Zuhri

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pilihan rasional ibu dalam memilih makanan pendamping ASI (MPASI) serta faktor-faktor yang mempengaruhi pilihan tersebut, sekaligus menilai pengetahuan ibu tentang nutrisi anak. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik purposive sampling pada ibu yang memiliki anak di bawah usia 2 tahun sebagai informan utama. Data primer dikumpulkan melalui wawancara dengan ibu, sedangkan data sekunder diperoleh dari sumber literatur terkait. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman serta teori pilihan rasional dari James S Coleman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ibu mempertimbangkan banyak hal dalam memilih makanan pendamping ASI (MPASI) untuk anaknya, termasuk nutrisi, preferensi anak, kemudahan persiapan dan penyajian makanan. Ada beberapa faktor seperti pendidikan, usia, pengalaman ibu, pekerjaan, paparan media, dukungan keluarga, dan pendapatan yang memengaruhi pilihan rasional ibu dalam memilih makanan pendamping ASI (MPASI). Penelitian ini juga menunjukkan pentingnya meningkatkan pengetahuan ibu tentang nutrisi anak untuk membuat keputusan yang lebih baik dalam memilih makanan pendamping ASI (MPASI) sehingga dapat mencegah stunting pada anak dan meningkatkan kualitas hidup mereka di masa dewasa.


Kata Kunci: Pilihan Rasional; MPASI; Stunting

Article Details

Section
Articles